Lady Gaga akan melewati satu miliar view sekitar 20 Oktober, jika ia terus dengan kecepatan seperti saat ini, menurut David Birch, direktur komunikasi di TubeMogul.
Selama bulan September, Gaga rata-rata hampir mendapat 1,8 juta view per hari.
Sedangkan Bieber akan melampaui tonggak 1 miliar view sekitar 1 November jika ia terus mempertahankan kecepatan seperti saat ini. Selama bulan September, video Bieber telah dilihat sekitar 3,7 juta kali per hari.
Setelah Lady Gaga dan Bieber, artis terdekat berikutnya adalah Michael Jackson yang mmiliki 600 juta view, kata Birch.
Meskipun Lady Gaga akan menjadi yang pertama untuk menandai satu miliar, data TubeMogul menunjukkan bahwa akhir-akhir ini Bieber lebih panas dan menjadi artis musik paling sering dilihat di YouTube.
Dari 1 Juli - 28 September, menurut data TubeMogul yang diberikan pada Billboard, Bieber rata-rata mendapat 3,98 juta view per hari dan Lady Gaga 2,04 juta per hari.
Bieber telah memanas sejak musim dingin lalu. Bahkan sejak 28 Februari, Bieber memiliki rata-rata 3,83 juta view per hari, sementara Lady Gaga memiliki rata-rata 2,53 juta.
Sebagai perbadingan Kanye West memiliki rata-rata 271 ribu view per hari dalam jangka waktu tersebut.
Tapi yang sebenarnya menonjol adalah kinerja yang konsisten dari video Bieber. Pada bulan April, TubeMogul memberikan gelar sebagian Viral Videos of the Month" untuk menunjukkan video yang paling banyak dilihat termasuk versi tidak resminya pada bulan tertentu.
Hampir sembilan dari sepuluh video dalam daftar itu adalah video musik, dan Justin Bieber menjadi satu yang konstan selama berbulan-bulan.
Dia memiliki empat dari sepuluh video teratas untuk April sampai Agustus.[ito]
http://sensasi-selebritis.blogspot.com/2010/10/justin-bieber-luar-biasa-di-youtube.htmlMasukkan Data-Data Anda Di Bawah! Dapatkan Petuah Sukses Secara Berkala - Selamanya GRATIS! :-)
0 komentar:
Posting Komentar