toko-delta.blogspot.com

menu

instanx

Minggu, 12 Desember 2010

Alami Pubertas, Suara Justin Bieber Berubah

VIVAnews - Justin Bieber sempat takut suaranya akan berubah total dan tidak sebagus sebelumnya.Justin Bieber merasa paranoid saat mengetahui dirinya tengah mengalami masa-masa pubertas, yang sangat umum dialami remaja seusianya. Ia sempat takut  suaranya akan berubah total dan tidak sebagus sebelumnya.

Suara Bieber memang mengalami perubahan drastis. Hal ini juga diakui oleh guru vokal pribadinya, Jan Smith. Bahkan menurut penilaian Smith, suara Bieber berubah menjadi aneh dan perlu penanganan khusus.

Menurut sumber dari harian News Of The World, selain suara, bentuk tubuh Bieber juga ikut berubah.
"Kalau dari segi suara memang agak pecah. Bieber perlu mengistirahtkan suaranya dulu untuk beberapa saat. Tapi dia tak perlu khawatir, karena guru vokalnya akan menanganinya dengan baik," ucap sumber itu.

Bagi penyanyi miliarder yang baru-baru ini menyabet 4 penghargaan di America Music Awards itu, masa pubertas adalah hal yang harus diterima dan dilaluinya. (pet)

0 komentar:

toko-delta.blogspot.com

Archives

Postingan Populer

linkwithin

Related Posts with Thumbnails

Total Tayangan Halaman

Diberdayakan oleh Blogger.