Bangunan tua di Kawasan Kota Lama Semarang, Jateng, runtuh dan menimpa 6 mobil dan 3 sepeda motor, Rabu (13/4) petang. Hingga kini, kendaraan itu belum dievakuasi.
Dari 6 mobil yang tertimpa, hanya satu diantaranya yang sudah dievakuasi. Bodi mobil Daihatsu Feroza bernopol H 7860 ES itu ringsek. 5 mobil lainnya masih berada di timbunan bata dan material bangunan.
Mobil yang tertimpa runtuhan bangunan tua tersebut belum dievakuasi. Warga pun beramai-ramai menonton.
Bagian atas bangunan tua tersebut ambrol Rabu (13/4) petang. Tak ada korban jiwa dalam kejadian ini, tapi 6 mobil dan 3 sepeda motor tertimpa hingga ringsek.
Bangunan kosong itu berada di samping kantor Bank Mandiri. Bank tersebut hingga saat ini masih beroperasi, tapi sebagian pegawai ikut asyik menyaksikan sisa kejadian semalam.
sumber :http://foto.detik.com/readfoto/2011/04/14/101059/1616833/157/1/6-mobil-tertimpa-bangunan-tua?p991101462"
0 komentar:
Posting Komentar