toko-delta.blogspot.com

menu

instanx

Sabtu, 22 Oktober 2011

300 Badut Meksiko Tertawa Demi Perdamaian

300 Badut Meksiko Tertawa Demi Perdamaian:
Foto : Badut Meksiko tertawa (AP)
MEKSIKO - Sekira 300 orang yang berprofesi sebagai badut di Meksiko mengatakan, mereka dapat tertawa selama 15 menit untuk menciptakan perdamaian di dunia ini.

Para badut yang berasal dari Meksiko dan negara kawasan Amerika Tengah berkumpul di Kota Meksiko untuk mengadakan pertemuan selama empat hari. Mereka pun saling bertukar cerita-cerita lucu dan mengasah keterampilannya seperti membuat balon dan lainnya. Demikian seperti diberitakan Asscociated Press, Kamis (20/10/2011).
http://www.seattlepi.com/mediaManager/?controllerName=image&action=get&id=1683503&width=628&height=471

Badut-badut itu berkumpul di Monumen Ibu di Kota Meksiko. Mereka pun mengeluarkan slogan "Badut untuk Perdamaian, Dunia Tanpa Kekerasan."

Mereka akhirnya berpose dan berfoto bersama, setelah itu mereka mulai tertawa dengan terbahak-bahak selama kurang lebih 15 menit. Menurut mereka, tertawa akan mengurangi sedikit nafsu makan dan juga emosi.

Demonstrasi para badut ini dilakukan di tengah adanya kebijakan perang anti-narkoba yang dilancarkan oleh Pemerintah Meksiko di bawah pimpinan Presiden Felipe Calderon.

Perang anti-narkoba di Meksiko sudah menewaskan ribuan orang. Warga sipil pun ikut menjadi korban baku tembak antara kepolisian dan para kartel narkoba Meksiko yang terkenal akan kekejamannya.(rhs)

http://www.seattlepi.com/mediaManager/?controllerName=image&action=get&id=1683508&width=628&height=471


sumber :http://international.okezone.com/read/2011/10/20/214/517855/300-badut-meksiko-tertawa-demi-perdamaian

0 komentar:

toko-delta.blogspot.com

Archives

Postingan Populer

linkwithin

Related Posts with Thumbnails

Total Tayangan Halaman

Diberdayakan oleh Blogger.