toko-delta.blogspot.com

menu

instanx

Minggu, 09 Januari 2011

Lebaran Tiba, Saatnya Tumbuhkan Semangat Baru Berbisnis Internet



Tidak terasa, sekarang sudah memasuki tanggal-tanggal akhir bulan Ramadhan. Setelah sebulan penuh menjalankan perintah-Nya dan tetap semangat berbisnis internet, tak lama lagi bagi umat muslim akan menyambut hari raya Idul Fitri. Saya yakin anda mulai sibuk merancang dan mempersiapkan hari itu. Kesibukan semacam itu wajar, saya juga mengalaminya.
Menjelang hari raya idul fitri biasanya kita akan disibukan dengan 4 L. 4 L yang saya maksud bukan lemah, letih, lesu dan, lunglai, tapi lebaran, laburan, leburan, dan liburan.
Lebaran adalah tradisi khas bangsa kita. Saat itu anda akan disibukkan dengan urusan mudik, baju baru, dan ketupat. Namun sebelum lebaran tiba, terlebih dulu kita telah disibukkan dengan tradisi laburan. Laburan adalah menghias rumah dengan cat atau labur. Biar warna cat rumah anda jadi kempling, tak kusam.
Nah, saat hari raya Idul Fitri baru kita akan leburan. Leburan yang saya maksudkan adalah saling bermaafan atau melebur dosa. Inilah tradisi khas yang unik dan sangat mengharukan. Anda pasti juga akan merasakan keharuan itu.
Saat itulah kita akan mengunjungi tetangga kiri-kanan, depan-belakang. Juga para saudara dan handai taulan. Kita saling meminta maaf atas kesalahan dan kekhilafan yang kita perbuat.
Tapi ada satu hal yang mungkin sering kita lupakan. Sudahkah kita benar-benar meminta maaf? Baik pada orang lain maupun pada diri kita sendiri. Maksudnya, benarkah kita benar-benar sadar saat melakukan kesalahan dan berjanji tak akan kembali mengulanginya.
Sebab, tidak peduli berapa kali kita meminta maaf, tidak peduli berapa banyak kata maaf yang keluar dari mulut kita, semua itu menjadi tak ada artinya jika kita masih mengulangi kesalahan itu lagi.
Misalkan, kita sebagai pebisnis internet, dulu sering lalai mematuhi aturan yang sudah kita tetapkan sendiri. Umpama kita menargetkan berpromosi sebanyak 10 kali setiap harinya, kita hanya melakukannya dua kali. Bila dulu kita menjadwalkan memposting artikel baru setiap dua hari sekali, kita melakukannya hanya seminggu sekali. Bila dulu kita berniat membuat produk dalam waktu sebulan, ternyata sampai saat ini selembar pun belum jadi. STOP! Semua itu tidak boleh kembali terjadi.
Kesalahan yang telah terjadi, biarlah berlalu. Yang penting kita tidak mengulanginya kembali dan mampu memetik pelajarannya. Mari kita hapus kesalahan-kesalahan yang telah kita perbuat di masa lalu dengan mulai menata diri demi kesuksesan kita di masa depan. Mari kita isi diri kita dengan sikap-sikap yang dimiliki orang-orang sukses. Mari kita pupuk kembali semangat baru dalam berbisnis internet.
Poin keempat yang ingin saya sampaikan adalah liburan. Dalam masa lebaran, anda bersama keluarga pasti akan berkunjung ke suatu tempat. Jika anda mudik ke kampung halaman, mungkin anda bisa berlibur di sana. Menikmati udara segar khas desa, suasana nyaman tanpa bising kendaraan, atau bernostalgia dengan teman-teman lama. Tapi jika anda tidak mudik, anda mungkin berpikir untuk mengunjungi tempat-tempat wisata atau wahana hiburan. Inilah saat istimewa yang bisa anda gunakan untuk membahagiakan keluarga.
Namun begitu, saat itu anda tidak boleh melupakan sama sekali bisnis internet anda. Jangan sampai bisnis internet anda terbengkalai. Sekalipun lebaran, Anda tetap bisa mengendalikan bisnis internet anda dan uang akan tetap mengalir. Sekali waktu, di tengah suasana halal bil halal bertemu sanak saudara, tengoklah perkembangan bisnis anda. Jika anda merasa perlu mengambil tindakan, sempatkan waktu untuk melakukannya.
Akhirnya, saya atas nama pribadi dan keluarga mengucapkan selamat idul fitri pada anda semua. Minal aidzin wal faidzin, mohon maaf lahir bathin. Dan mari tumbuhkan semangat baru berbisnis internet!
www.jokosusilo.com

0 komentar:

toko-delta.blogspot.com

Archives

Postingan Populer

linkwithin

Related Posts with Thumbnails

Total Tayangan Halaman

Diberdayakan oleh Blogger.